Jumat, 08 Juli 2011

Street Racing Style Honda Civic Estilo

Mengutip dari salah satu forum di Indonesia, JDM atau Japanese Domestic Market adalah parts standar mobil buatan Jepang yang hanya dibuat dan dipasarkan di negeri matahari tersebut. Parts tersebut tidak dipasarkan di luar negeri karena nasionalisme yang tinggi, maka dari itu mereka memanjakan konsumen dari dalam negeri meskipun tingkat penjualan tidak sebesar di luar Jepang. Seiring berjalannya waktu, JDM menjadi aliran modifikasi. Dengan mengadopsi parts JDM, maka kendaraan akan mempunyai nilai yang lebih tinggi. Karena sulitnya mendapatkan parts JDM, maka munculah berbagai aliran JDM.
Honda Civic Estilo
Tetapi berbeda dengan Honda Civic Estilo kepunyaan Rama Liberu. Karena Rama tinggal di Indonesia, tidak mungkin dia bisa menyamakan keadaan mobil Civic nya seperti yang berada di Jepang. “Saya pilih aliran JDM Wannabe karena tidak mungkin bisa 100% sama.” buka Rama. Bukan lantaran doi tidak sanggup, tetapi karena selain mengedepankan fungsi tanpa mengorbankan estetika, JDM Wannabe walaupun terlihat standar tetapi ke arah sporty dan sedap dipandang.
Honda Civic Estilo
Untuk mendapatkan barang-barang yang nempel di Honda Civic Estilo kepunyaan Rama, doi harus rela mantengin beberapa forum, dan harus sabar dalam mencari barang tersebut. Kesabaran tersebut membuahkan hasil yang akhirnya Rama mendapatkan beberapa parts JDM, mulai dari eksterior hingga interior.
Coba tengok bagian eksterior Honda Civic Estilo kepunyaan Rama, terlihat beberapa parts yang nempel di mobilnya di bagian muka. Mulai dari lips OEM EG9, foglamp berwarna kuning OEM EG6, dan lampu sein OEM EG6. Walaupun terlihat sama saja seperti Civic lokal, tetapi ada perbedaan yang membuat tampilan lebih manis. Pindah ke bagian pantat, terdapat bagasi OEM EG6, dan kaca bagasi OEM EG6. Tidak ada perbedaan dengan bagasi civic lokal, tetapi perbedaan ada di kaca karena warna yang agak gelap. “Sebenarnya untuk Civic Estilo ada yang jual optional, tetapi saya pakai ini karena kebetulan beli di luar.” bisik Rama. Bagian pantat dipermanis dengan tambahan spoiler OEM EG6. Tidak tanggung-tanggung, spion memakai OEM EG6 Retractable Mirror sampai mud guard pun Rama memakai OEM EG6.
Honda Civic EstiloHonda Civic Estilo
Yuk kita intip bagian interior Honda Civic Estilo (hati-hati bintitan bos kalau ngintip). Terlihat bangku OEM Honda CRX menggantikan bangku standar Honda Civic Estilo. Di bagian dashboard juga terdapat OEM EG6 Amber Clock, dan speedometer OEM EG6 yang hanya sampai 180km/h karena di negara Jepang, mobil pada saat itu batas kecepatannya hanya sampai 180km/h. Ke bagian konsol tengah terdapat Double Din Console OEM EG6. Untuk bagian suara, sementara Rama memakai headunit Gathers GZE-7408. “Headunit dan Speedometer saya beli di internet dan kebetulan saya beli dengan harga bersahabat. Untuk headunit saya belum tahu pasti standarnya mobil apa, tetapi beberapa bilang itu OEM untuk Honda EG.” bilang Rama.
Honda Civic Estilo
Honda Civic Estilo
Untuk kaki-kaki, Rama memakai velg replika Mugen GP berukuran 15 inchi. Rama sengaja memakai velg model ini karena memang Mugen GP memang dikhususkan untuk mobil Honda. Velg tersebut tidak sendirian, lantaran ditemani oleh ban Yokohama Advan Neova 195/50-15 dan Achilles 123 195/50-15. Agar tongkrongan mobil lebih cihuy, per standar dipensiunkan dan diganti oleh per Eibach. Efeknya mobil menjadi lebih pendek. Per tersebut diredam oleh peredam kejut Bilstein.
Honda Civic Estilo
Bagian mesin, Rama masih memakai mesin standar yang berkode D16. Tetapi Rama ingin menaikkan performa dari mesin standar tersebut. Akhirnya mengambil langkah Porting & Polish head, header konfigurasi 4-1 custom, reamer throttle body, intake standar digantikan dengan kepunyaan Honda Civic Ferio, filter udara open, dan muffler HKS Hi Power. “Untuk mesin segini dulu hehe.” bilang Rama.
Honda Civic Estilo
Walaupun demikian, Rama masih kurang puas. “JDM Wannabe cenderung on progress. Beberapa sudah memakai parts JDM, yang lainnya masih orisinil Estilo. Saya rasa sudah cukup untuk eksterior dan interior karena saya sudah sreg banget dengan kondisinya. Tetapi untuk mesin, saya lagi hunting mesin B Series. Dalam waktu dekat ini mudah-mudahan bisa terpasang.” tutup Rama dengan keyakinan penuh.
Data Modifikasi :
Exterior : Lips OEM EG9 JDM Spec, Foglamp Yellow Stanley OEM EG6 JDM Spec, Headlamp Blackhousing Spec D, Flat Yellow Side Marker OEM EG6 JDM Spec, Rear Trunk Hook EG6, Rear Spoiler OEM EG6 JDM Spec, OEM EG6 Rear Trunk Glass, OEM EG6 Mud Guard, Retractable Mirror OEM EG6 JDM Spec.
Interior : OEM EG6 Tonneau Cover, OEM Honda CRX Semi Bucket Seat, OEM EG6 Speedometer Cluster 180km/h JDM Spec, OEM EG6 Amber Clock JDM Spec, Momo Tunner, Autometer Sport-Comp II, Double Din Console OEM EG6 JDM Spec, Headunit Gathers GZE-7408, Speaker Split Infinity, Subwoofer Soundstream, Power Performa.
Kaki-kaki : Replica Mugen GP 15 Inchi, Yokohama Advan Neova 195/50-15, Achilles 123 195/50-15, Per Eibach, Shockbreaker Bilstein.
Mesin : PnP head, Header 4-1 Custom, Reamer Throttle Body, Intake Honda Civic Ferio, Custom Open Air Filter, Muffler HKS Hi Power.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar